Wajah adalah bagian dari tubuh kita yang paling sering dilihat. Wajah yang cantik yang bisa menutupi kekurangan di bagian tubuh yang lainnya. Dan di bagian wajah, mata merupakan bagian yang paling sering dilihat dari tatap oleh orang lain terutama saat kita berbicara face to face. Ada banyak hal yang bisa kita lakukan untuk membuat mata terlihat lebih menarik. Mulai dari menggunakan maskara, menggunakan bulu mata palsu (false eyelashes), eyeliner, dan lain-lain.
Bulu mata (eyelashes), walau bagaimanapun adalah bagian dari mata yang bisa membuat mata terlihat cantik atau sebaliknya, biasa-biasa saja. Bulu yang panjang dan lentik akan membuat “jendela jiwa” kita tersebut lebih enak dipandang. Tapi sayang, tidak semua kita dikaruniai bulu mata yang lentik dan indah. Seringkali, yang kita miliki adalah bulu mata yang tampak lurus dan pendek serta terlihat biasa-biasa saja.
Itulah sebabnya mengapa banyak wanita kemudian menjatuhkan pilihan pada false eyelashes atau disebut juga ekstensi bulu mata (eyelashes extension) atau mengandalkan maskara untuk membuatnya terlihat lebih menarik. Yang sayangnya, justru akan membuat bulu matamu yang asli menjadi lemah dan lebih rapuh.
Agar tidak lagi bergantung pada false eyelashes, ada baiknya kamu menerapkan beberapa cara membuat bulu di matamu tumbuh lebih panjang dan lentik berikut ini.
Manfaatkan Minyak Jarak (Castor Oil)
Bahan alami terbaik pertama yang selalu bisa diandalkan adalah minyak jarak. Ini merupakan bahan alami yang bisa membuat bulu di mata tumbuh lebih cepat dan lebih panjang. Tapi ingat, cobalah memilih minyak castor organik yang murni atau asli. Menerapkan minyak jarak akan membuatnya jadi lebih kuat dan tumbuh lebih cepat.
Ini juga bisa dimanfaatkan untuk menghindari kerutan tebal di sekitar mata. Cara memanfaatkannya cukup sederhana, kamu hanya perlu mengoleskan minyak jarak (castor oil) dengan menggunakan sikat ke alis dan bulu matamu dan alis sebelum tidur dan sebelum keluar rumah. Minyak tersebut akan melembabkan dan meningkatkan akselerasi pertumbuhan bulu pada mata secara alami.
Selain bermanfaat untuk mempercantik mata, minyak jarak juga bisa dimanfaatkan untuk melembutkan bibir. Jadi kalau kamu merasa bibirmu agak kering dan keriput, jangan lupa oleskan bibirmu dengan minyak jarak yang tersisa di jari-jarimu setelah dioleskan di alis dan bulu pada mata.
Baca juga : Ingin Belanja Fashion Wanita di Bukalapak? Jangan Lupa Borong Celana Jogger yang Hits Ini!
Vitamin E
Trik lain yang bisa kamu coba adalah dengan menggunakan vitamin E. Kamu mungkin lebih banyak mengenal vitamin E sebagai nutrisi untuk kulit yang cerah dan putih. Tapi, tahukah kamu? Ternyata vitamin E juga bisa dimanfaatkan untuk membantu akselerasi pertumbuhan bulu alis dan mata dan membuatnya jadi lebih tebal?
Cara menggunakannya: Sediakan satu vitamin E kemudian ambil cairannya. Aplikasikan dengan menggunakan sikat untuk membuat bulu alis dan mata tumbuh lebih subur dan lebih tebal.
Baca juga : DAFTAR HARGA LIPSTIK WARDAH TERBARU SESUAI DENGAN JENISNYA YANG ADA DI PASARAN
Minyak Alami
Ada banyak jenis minyak alami yang bisa kita temukan di sekitar kita mulai dari minyak zaitun, minyak kelapa murni, minyak alpukat, minyak wijen, minyak rosehip dan minyak almond. Berbagai jenis minyak alami tersebut bisa juga dimanfaatkan untuk membuatnya tumbuh lebih panjang, lebih lebat, dan bisa juga dimanfaatkan untuk melembabkan.
Cara menggunakan minyak alami tersebut adalah, sediakan minyak alami di sebuah wadah. Kemudian gunakan bola kapas yang sudah dibasahi dengan minyak alami tersebut untuk menyeka bulu mata sebelum tidur. Di pagi hari ketika baru bangun, cuci bersih minyak tersebut.
Manfaat minyak alami selain untuk meningkatkan akselerasi pertumbuhan bulu dan membuatnya terlihat lebih tebal, minyak alami ini juga bermanfaat untuk menyehatkan, melembabkan, serta membuat bulu di matamu lebih kuat.
sangat membantu sekali artikelnya, terimakasih telah berbagi informasi