Dalam sebuah buku yang berjudul “10 Langkah Menjadi Financial Planner untuk Diri Sendiri” yang ditulis oleh beberapa financial planner menyebutkan tentang pentingnya asuransi. Asuransi memang tidak dapat mencegah terjadinya bencana. Tapi, asuransi, khususnya asuransi jiwa, dapat mencegah terjadinya kerugian yang cukup besar, yang ditimbulkan oleh terjadinya bencana tersebut.
Saya sangat sepakat dengan pernyataan tersebut. Banyak sekali kejadian orang yang sakit, meninggal, ataupun terkena bencana lainnya tanpa terduga dan membawa efek yang cukup besar terhadap keluarga. Misalnya saja, mendadak sakit dan harus operasi atau perawatan ekstra. Sedangkan biaya tak ada atau belum mencukupi. Jika sudah begini, maka sebenarnya kita akan berpikir bahwa sangat membutuhkan asuransi.
Sebagai orang yang bekerja kantoran, biaya kesehatan saya juga di cover oleh Lembaga, walaupun ada plafon atau limit pembiayaannya. Masing-masing karyawan juga berbeda, tergantung dari lama bekerja dan juga jabatan di kantor. Tapi, tetap saja asuransi tidak hanya berbicara kesehatan. Ada asuransi jiwa, keamanan rumah, perjalanan, dsb. Jadi, kita juga butuh mengenal berbagai macam asuransi yang lainnya. Semua itu berfungsi untuk memproteksi hidup kita lebih baik lagi.

Di tulisan saya kali ini, saya ingin share sedikit tentang berbagai jenis asuransi jiwa yang bisa teman-teman ketahui. Pengetahuan ini saya dapatkan dari buku yang sudah saya baca dan beberapa diskusi dengan teman-teman. Karena ada beberapa teman yang juga bekerja di perusahaan asuransi, saya jadi tahu berbagai macam jenisnya dan pastinya jadi tahu juga apa manfaatnya masing-masing.
Jenis-Jenis Asuransi Jiwa
Sebelum kita membeli asuransi jiwa, maka perlu juga kita tau jenis-jenis asuransi jiwa. Diantara semuanya ini, tentu ada plus minusnya lho. Tentu bisa kita sesuaikan dengan kebutuhan dan juga kondisi kita saat ini atau dimasa mendatang.
- Asuransi Jiwa Berjangka (Term Life Insurance)
Asuransi jiwa berjangka adalah asuransi yang berfungsi untuk memberikan proteksi atau perlindungan hanya dalam waktu tertentu saja. Misalnya hanya dalam waktu 5 tahun, 15 tahun, atau sesuai kontrak antara kita dengan perusahaan. Premi yang dibayarkan juga biasanya tetap dan biasanya lebih murah.
Asuransi ini, sebenarnya cocok untuk kita yang punya kebutuhan asuransi cukup besar tapi dengan keuangan yang pas-pasan. Untuk itu, kita bisa menentukan besarnya premi sehingga bisa disesuaikan dengan kemampuan. Selain itu, uang pertangungan pun juga bisa diberikan kepada ahli waris jika pemegang polis asuransi, meninggal dunia saat kontrak masih ada (aktif). Tetapi sayangnya, jangka waktunya sangat pendek dan tentunya akan hilang fungsinya setelah kontrak selesai.
- Asuransi Jiwa Seumur Hidup (Whole Life Insurance)
Seumur hidup kita terproteksi, pasti ingin dong ya? Hehhee. Menurut saya, ini asuransi yang pasti semua orang juga butuhkan. Tetapi, biasanya perusahaan asuransi tetap membatasi pemegang polis hingga usianya 100 tahun. Asuransi jiwa ini juga direkomendasiknan untuk yang tidak memiliki tanggungan yang besar. Selain itu, asuransi ini juga sangat direkomendasikan bagi mereka yang lebih memilih tabungan jangka panjang dibanding santunan kematian. Tentu santunan kematian akan diterima oleh ahli warisnya. Biasanya asuransi jiwa ini, juga membantu ketika butuh dana, seperti saat sakit atau harus dirawat di rumah sakit.
Beberapa kelebihan asuransi jiwa seumur hidup ini misalnya adalah pemegang polis bisa mendapatkan nilai tunai dari premi yang dibayarkan. Jika pemegang premi sedang tidak memiliki dana untuk membayar preminya, maka bisa menggunakan nilai premi yang sudah dibayarkan ke premi selanjutnya. Premi asuransi juga tidak hangus jika tidak ada klaim yang diajukan. Jika kontrak atau perjanjian berakhir, uang pertanggungan bisa diberikan seluruhnya kepada kita. Hal ini berbeda dengan asuransi jiwa berjangka yang akan hangus jika tidak ada klaim apabila habis kontrak.
Tapi perlu kita ketahui juga bahwa nilai tunai yang diperoleh dari jumlah premi yang dibayarkan akan kita dapatkan tidak terlalu besar karena bunga ini hanya sebesar 4% tahun dan belum dipotong pajak. Biayanya juga lebih tinggi daripada asuransi berjangka. Hal ini karena angka harapan hidup Indonesia hanya 65-70 tahun, sehinngga kemungkinan berakhir klaim asuransi sebelum proteksi berakhir akan tinggi.
- Asuransi Jiwa Dwiguna (Endowment Insurance)
Ada yang pernah tahu jenis asuransi jiwa ini? Asuransi jiwa dwiguna ini maksudnya adalah memiliki dua manfaat, sebagai asuransi jiwa dan juga berfungsi sebagai tabungan. Jadi, pemegang polis bisa mendapat nilai tunai dari premi asuransi yang dibayarkan dan juga mendapat pertanggungan jika pemegang polisnya meninggal dunia dalam periode tertentu. Tapi kita juga bisa menarik polis asuransi dalam waktu tertentu sebelum masa kontrak selesai.
Menurut para financial planner, asuransi ini juga berfungsi untuk kita yang ingin memastikan dana untuk anak-anak, dana kebutuhan tidak terduga, atau dana pensiun yang lebih besar. Asuransi jenis ini juga biasanya bisa di klaim sebelum masa kontrak asuransi berakhir. Pastinya bisa kita gunakan untuk bermacam kebutuhan. Jika masa polis berakhir, pemegang polis bisa mendapatkan seluruh uang pertanggungan.
Namun, dibalik manfaatnya yang double ini kita juga tentunya harus mengeluarkan kocek lebih banyak dibanding premi jenis asuransi lainnya.
- Asuransi Jiwa Unit Link
Pasti banyak yang familiar dengan asuransi jenis ini. Asuransi unit link ini menggabungkan antara asuransi jiwa dan investasi. Nah ini asuransi yang paling banyak ditawarkan oleh para agen asuransi. Ini asuransi yang cocok untuk kita yang mungkin kurang mengerti soal investasi tapi juga membutuhkan proteksi jiwa.
Asuransi unit link punya kelebihan seperti bertambahnya dana kita karena mendapatkan bunga untuk hasil investasinya. Selain itu, premi yang harus dikeluarkan bisa dikurangi atau ditinggalkan jika perkembangan investasinya cukup untuk membiayai atau membayar premi tersebut. Pada umumnya, kita juga bisa menambah premi sewaktu-waktu jika kita ingin menambahkannya.
Tapi, hasil investasi dari asuransi unit link ini sebenarnya tidak terlalu besar jika dibandingkan dengan investasi murni seperti dari saham atau reksadana, dsb. Untuk itu, sebenarnya kalau ingin keuntungan yang lebih jangan berinvestasi dari asuransi unit link. Apalagi, jika investasinya gagal maka keuntungannya pun bisa kecil.
Nah untuk itu, kita harus cermat dan jeli kira-kira jenis produk asuransi jiwa mana yang cocok dan sesuai dengan kebutuhan kita. Jangan sampai kita memilih asuransi hanya karena kedekatan dengan agen atau salesnya, asal-asalan karena mendengar dari orang lain, atau mungkin saja termakan oleh iklan. Untuk itu, sebagai orang yang juga sering mencari informasi tentang asuransi, saya menyarankan untuk meriset dan mencari tahu lebih dalam berbagai perusahaan asuransi dan jenis asuransi yang mereka tawarkan. Pastinya, pahami Term & Condition yang berlaku dan usahakan untuk bertanya pada yang ahli, sebelum deal dengan perusahaan asuransi tertentu.
Kemudahan Mencari Asuransi Lewat Futuready
“Futuready.com adalah Supermarket Asuransi Online berlisensi OJK. Tempat untuk mencari, membandingkan dan membeli asuransi yang paling lengkap. Futuready juga bagian dari AEGON, salah satu perusahaan asuransi terbaik di dunia yang berbasis di Den Haag, Belanda”
Tahun 2016, saya sempat mencari-cari informasi tentang asuransi. Agak bingung juga sih sebenarnya, karena banyak rekomendasi sana-sini tapi saya juga belum tahu jelas karena tidak merisetnya sendiri. Baru-baru ini, saya tahu bahwa ada Futuready yang merupakan supermarket asuransi online berlisensi dari OJK. Setelah saya buka, ternyata disana ada banyak sekali varian asuransi dari berbagai perusahaan. Mulai dari asuransi jiwa, asuransi kesehatan, perjalanan, kecelakaan, dsb ada disana. Jadi ibaratnya, kita ini masuk ke Mall, tapi khusus jualan asuransi. Mau pakai asuransi yang seperti apa, kita tinggal pilih dan sesuaikan dengan kebutuhan kita karena semuanya ada di satu tempat.
Futuready ini tidak memiliki produk asuransi sendiri, tapi mereka menampilkan berbagai perusahaan asuransi yang ternama dan terjamin kualitasnya. Untuk itu, ketika buka websitenya saya banyak menemukan perusahaan yang tidak asing lagi seperti AXA, MNC Finance, Adira, Sinarmas, dsb. Yang pasti perusahaan-perusahaan tersebut yang sudah terpercaya dan bebas dari tipu-tipu ya. Biasanya saya harus membuka satu persatu website dari perusahaan mereka, tetapi dengan futuready lebih mudah karena tinggal membandingkannya di satu website saja. Saya juga tidak perlu menghubungi sales mereka satu persatu yang bisa menghabiskan waktu dan pulsa telepon, hehee.
Selain itu, Futuready juga ada berbagai keunggulan dibandingkan penyedia jasa asuransi lainnya. Beberapa diantaranya adalah:
- Transaksi Langsung, pembelian lewat online
- Mudah membayar lewat berbagai metode pembayaran seperti kartu kredit, transfer bank, atau di minimarket terdekat
- Polis langsung aktif setelah dikirimkan via email
- Klaimnya sangat mudah dibantu oleh CS Profesional melalui telepon atau chat online
Salah satu yang bisa kita akses dan beli di Futuready adalah Produk Asuransi Jiwa Berjangka. Seperti yang sudah saya sampaikan diatas ya, ada kelebihan dan kelemahan produk asuransi jiwa berjangka. Tapi, tentu sangat cocok jika kita memang membutuhkannya segera dan memiliki tanggungan yang cukup besar. Cara untuk membelinya sangat mudah.
Pertama, kita bisa memfilter pencarian lewat filter yang ada di website. Kita bisa masukkan tanggal kelahiran kita, jumlah uang pertanggungan yang ingin didapatkan dan fitur asuransi yang tersedia. Setelah itu tinggal search maka akan muncul berbagai jenis asuransi yang ada.
Kedua, setelah ada asuransi yang cocok, maka kita bisa pilih dan dilanjutkan dengan mengisi data-data yang disediakan. Pastikan semua data terisi dengan benar karena tentu akan mempengaruhi klaim asuransi dan kevalidan data kedepannya.
Ketiga, setelah semua terisi dengan benar maka kita bisa melanjutkan pembayaran dan memilih metode pembayaran yang sesuai. Setelah pembayaran selesai, maka kita tinggal menunggu email saja setelah itu polis sudah aktif dan bisa kita gunakan manfaatnya.
Baca Juga: TRAVELOKA PROTECT, URUS ASURANSI FWD LIFE DALAM HITUNGAN MENIT
Sangat mudah kan? Kalau dihitung-hitung sebenarnya tidak ada sampai 30 menit, kita sudah bisa membeli asuransi sendiri tanpa ribet kesana kemari dan telepon banyak pihak. Untuk itu, futuready ini bisa jadi salah satu alternatif kita untuk memilih-milih asuransi dan membelinya dengan cara yang tepat. Nah, bagaimana dengan kalian? Ada rencana juga untuk membeli asuransi jiwa? Jangan lupa tips yang sudah saya sampaikan ya. Semoga bermanfaat.
Leave a Reply